“PENTINGNYA PEMBINAAN MORAL SPIRITUAL DI ERA GLOBALISASI”
Nama : Lifka Ariyani Hartatik
NIM : 20170703022112
No. Presensi : 29
Prodi/Kelas : Perbankan Syari’ah/D
Jurusan : Ekonomi dan Bisnis Islam
“PENTINGNYA
PEMBINAAN MORAL SPIRITUAL DI ERA GLOBALISASI”
Pembinaan
moral spiritual di era globalisasi sangatlah diperlukan melihat keadaan yang
terjadi ditengah tengah masyarakat, seperti halnya maraknya narkoba, pencurian,
pembuliyan yang sudah
memasuki dunia remaja. Sehingga diperlukannya pembinaan moral spiritual dimulai
dari sejak dini agar terbimbing dan terbentuk menjadi kholifah dimuka bumi
dimulai sejak terciptanya manusia oleh Allah. perkembangan teknologi memang
sangat diperlukan untuk pencapain tantangan kehidupan yang semakin menantang
terutama dalam dunia pendidikan, disinilah letak penyelarasan seharusnya,
dimana ketika teknologi semakin
menyelimuti era globalisasi maka perkembangan moral spiritual pun juga harus
sama sama berkembang dalam kepribadian manusia agar terjadi keseimbangan dalam
kehidupan. yaitu bukan hanya urusan duniawi saja akan tetapi juga uruan
diakhirat .
Pendidikan
akhlak tasawuf merupakan suatu
hal yang sangat penting dalam kehidupan manusia, karena dengan sebuah pendidikan akhlak tasawuf segala potensi yang
ada pada diri manusia bisa dikembangkan dengan melalui upaya sadar dan
terencana baik melalui bimbingan, pengajaran, pelatihan dan pemberian teladan.
Pendidikan akhlak dalam artian
yang luas telah mulai dilaksanakan sejak manusia itu diciptakan dan menjadi pemimpin di
muka bumi ini, sehingga dapat dikatakan bahwa adanya sebuah proses pendidikan
itu sendiri umurnya sama dengan adanya manusia itu sendiri.
Pada
sebuah kelompok anak yang berada dalam proses pertumbuhan dan perkembangan yang
bersifat unik, dalam arti memiliki pola pertumbuhan dan perkembangan daya ingat, kecerdasan emosi, kecerdasan
spiritual, sikap dan perilaku serta agama, bahasa dan komunikasi yang khusus
sesuai dengan tingkat pertumbuhan dan perkembangan anak
Pada
masa usia dini atau remaja merupakan masa keemasan seorang anak dimana pada
masa ini seorang anak mempunyai banyak potensi yang bisa dikembangkan dengan
baik. Sehingga pada tahap inilah saat yang tepat untuk menanamkan nilai-nilai
kebaikan seperti penanaman nilai-nilai keagamaan terutama penanaman akhlak agar
nantinya bisa terbentuk kepribadian yang baik sehingga bermanfaat bagi dirinya
sendiri, orang tua, masyarakat serta bangsa dan Negara.
Maka
dari itu pentinglah kiranya kita sebagai orang tua dan pendidik memanfaatkan
masa keemasan ini dengan baik
yaitu melalui pembinaan, pengarahan, pembimbingan, dan pembentukan karakter
pada anak zaman sekarang. Di lihat dari fakta yang ada di zaman yang
penuh dengan tekhnologi canggih ini kemerosotan akhlak pada anak terjadi
dimana-mana sehingga penanaman akhlak harus dilakukan sejak dini dan pastinya
harus menggunakan metode pembelajaran yang tepat agar nantinya anak tidak
terjerumus ke dalam pergaulan yang tidak baik.
Komentar
Posting Komentar